SIM-mu sudah habis masa berlakunya? Tenang dan jangan khawatir, kini Anda tidak perlu repot – repot datang ke kantor Samsat terdekat dan mengantri panjang. Ada cara memperpanjang SIM online yang bisa dilakukan dengan mudah, praktis dan anti ribet, geng.
Memperpanjang SIM secara online memang menjadi pilihan tepat, apalagi buat Anda yang setiap harinya disibukkan dengan pekerjaan atau berada di luar kota. Lewat layanan inilah Anda bisa perpanjang SIM kapan saja dan di mana saja. Selain mudah, berkat lauanan tersebut urusan memperpanjang SIM pastinya jadi lebih efisien.
Cara Memperpanjang SIM Online yang Mudah 2023
Sebelum melakukan cara memperpanjang SIM online di dalam maupun luar negeri, Anda pastinya harus banget memenuhi syarat yang berlaku, termasuk menyiapkan beberapa dokumen yang diperlukan. Di bawah ini adalah syarat memperpanjang SIM terbaru 2023 yang harus Anda ketahui, antara lain :
- SIM lama
- E-KTP
- Tes psikologi
- Foto dengan background warna biru
- Foto tanda tangan
- Hasil pemeriksaan kesehatan jasmani
Setelah mengetahui syarat yang berlaku di atas, kini saatnya untuk mengetahui cara perpanjang SIM secara onlinenya, simak langkah – langkah dari kami berikut ini.
- Download dan install aplikasi SIM Online Digital Korlantas Polri
- Lakukan Registrasi dengan Nomor Telepon yang aktif
- Lakukan Verifikasi menggunakan Kode OTP yang dikirimkan lewat SMS
- Buat Password atau PIN Keamanan
- Lengkapi Profile dengan cara mengisi Nama, Nomor NIK dan Email
- Lakukan Verifikasi Email
- Lakukan Verifikasi e-KTP dengan Foto Liveness
- Apabila Akun Anda sudah berhasil diverifikasi, silakan lakukan Tes Rikkes Jasmani lewat situs Erikkes.id
- Anda juga perlu melakukan Tes Psikologi di situs App.eppsi.id
- Buka Digital Korlantas Polri APK
- Pilih menu SIM
- Pilih Perpanjang SIM
- Unggah Dokumen yang diminta
- Pilihlah Satpas Penerbit
- Masukkan Nomor Rekening Pengembalian Dana. Ini diperlukan apabila pengajuan memperpanjang SIM Anda ditolak oleh Satpas
- Pilihlah Metode Pengiriman atau Pengembalian
- Pilihlah Metode Pembayaran
- Pilih menu Transaksi untuk memeriksa status transaksimu
- Tunggu SIM sampai di alamat Anda
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara memperpanjang SIM online yang mudah 2023. Semoga bermanfaat.